o Buka file GeoGebra baru.
o Tampilkan jendela aljabar, kotak input, dan sumbu koordinat (menu View).
Penggunaan Alat
Tangents
Cara: Klik titik atau garis, lalu klik lingkaran atau irisan kerucut atau fungsi
Petunjuk: Jangan lupa untuk membaca bantuan toolbar jika Anda tidak tahu cara menggunakan suatu alat.
Coba dulu semua alat-alat yang baru Anda kenali sebelum Anda memulai konstruksi.
Petunjuk
Pada kotak input tulislah f(x)=x^2/2+1
Buatlah titik pada kurva f. Titik ini bernama A.
Petunjuk: Pindahkan titik A untuk memeriksa apakah itu benar-benar terletak pada kurva f.
Buatlah garis singgung fungsi f di titik A. garis singgung ini bernama a.
Pada kotak input tulislah slope=Slope[a] untuk menentukan kemiringan/gradien garis singgung.
Pada kotak input tulislah S=(x(A),Slope) untuk memilih titik A dan menghasilkan garis singgung terhadap f di
$latex x = x(A)$. Diperoleh titik bernama S.
Petunjuk: $latex x(A)$menyatakan absis (nilai$latex x$) dari titik A.
Hubungkan titik A dan S.
Tugas:
(a) Pindahkan titik A sepanjang grafik fungsi lalu perkirakan tentang bentuk jejak yang bersesuaian dengan fungsi garis
singgung.
(b) Tentukan persamaan fungsi garis singgung. Tunjukkan jejak titik S dengan menggerakkan titik A untuk memeriksa
dugaan Anda.
Petunjuk: klik kanan pada titik S lalu pilih Trace On.
(c) Tentukan persamaan fungsi garis singgung yang dihasilkan. Masukkan persamaan fungsi itu pada kotak input lalu
gerakkan titik A. Jika benar maka jejak titik S akan berjalan sepanjang grafik fungsi itu.
(d) Ubahlah persamaan fungsi f semula untuk menghasilkan hal (masalah) yang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar