Sabtu, 22 Desember 2012

Menggambar Grafik Fungsi dan Ciri-ciri Unsurnya

Dengan menggunakan GeoGebra dapat digambarkan grafik fungsi beserta ciri-cirinya, antara lain: titik kritis (minimum, maksimum, titik belok, akar), turunan, dan garis singgungnya.

Berikut ini salah satu contoh untuk hal tersebut.

    

Petunjuk:
1.        Buka GeoGebra, tampilkan Algebra view dan sumbu koordinat.
2.      Pada kotak Input, tulislah f(x)=x^3-3x-1 lalu tekan ENTER.
3.  Untuk menentukan akar (pembuat nol, titik potongnya dengan sumbu X) dari fungsi f, tulislah Root[f] lalu tekan ENTER. Berapa buah titik potongnya dengan sumbu X?
4.  Untuk menentukan titik minimum dan maksimum dari fungsi f, tulislah Extremum[f] lalu tekan ENTER. Berapa buah titik ekstrim yang diperoleh?
5.     Untuk menentukan titik belok dari fungsi f, tulislah InflectionPoint[f] lalu tekan ENTER.
6.    Untuk menggambarkan grafik dari turunan fungsi f, tulislah Derivative[f] lalu tekan ENTER. Secara otomatis GeoGebra akan menamai turunan fungsi f sebagai f'. Bandingkan grafik f dan grafi f', apa pendapat Anda?
7.   Untuk membuat garis singgung di suatu titik pada kurva f, buatlah satu titik dengan menggunakan New Point. Titik ini bernama G (bila diinginkan, gantilah dengan nama lain).
8.      Buatlah garis singgung kurva di titik G dengan menggunakan Tangents.


-->



Lebih lanjut tentang Grafik Fungsi
Kita dapat menuliskan y atau p(x) pada persamaan fungsi, sehingga persamaan fungsi dapat dituliskan dengan f(x)=2x, s(x)=x^2+1, dan y=1-x^3.
Untuk persamaan fungsi sinus, kosinus, tangen dituliskan sebagai berikut: f(x)=sin(x), g(x)=cos(x), dan f(x)=tan(x), sedangkan untuk sekan, kosekan, dan kotangen harus dituliskan dengan q(x)=1/cos(x), r(x)=1/sin(x), dan s(x)=1/tan(x).
Untuk persamaan fungsi y = | x | harus dituliskan dengan y=abs(x).
Untuk persamaan fungsi pangkat dan fungsi logaritma dituliskan dengan f(x)=e^x dan g(x)=ln(x).


-->

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

520097_MizunoUSA.com! Shop Mizuno Running! Never Settle!